Angkasa Pura Property Kembali Menandatangani Perjanjian Kredit Modal Kerja dengan Bank BJB
Jakarta, 19 Agustus 2024 – PT Angkasa Pura Properti bersama PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (Bank BJB) kembali menjalin Kerja Sama dengan melakukan penandatanganan Addendum Perjanjian Kredit Modal Kerja (KMK) senilai Rp 100 miliar. Acara penandatanganan diselenggarakan di Kantor Pusat APP secara tatap muka.
Penandatanganan addendum perjanjian dihadiri oleh Bapak Direktur Utama PT Angkasa Pura Properti Bapak Ristiyanto Eko Wibowo dan Pemimpin Divisi Korporasi Bank BJB Bapak Angga Estrio Pratama, didampingi Pemimpin Kantor Bank BJB Cabang Kebayoran Baru, Bapak Irvan Nulhakim dan disaksikan oleh Notaris Bapak Indra Meidi.
Direktur Utama PT Angkasa Pura Properti, Ristiyanto Eko Wibowo, menyampaikan terjalinnya kerjasama antara kedua belah pihak tidak terpisah dari performa dan kredibilitas PT Angkasa Pura Properti tiap tahun.
“Kerja sama ini tidak terpisah dari terjalinnya hubungan yang positif antara kedua belah pihak. Kami berterima kasih kepada Bank BJB yang telah mempercayai kami dari tahun 2018 serta mewujudkan dukungan Proyek Strategis Nasional di setiap tahun," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura Properti, Daulat Musa.
Penerimaan fasilitas Kredit Modal Kerja (KMK) dari Bank BJB ini akan digunakan untuk mendukung kegiatan bisnis PT Angkasa Pura Properti baik untuk berbagai proyek strategis. Saat ini, PT Angkasa Pura Properti sedang mengerjakan beberapa proyek besar seperti Fasilitas Maintenance, Repair, dan Overhaul di Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali dan berbagai pekerjaan revitalisasi dan beautifikasi di beberapa bandara seperi di Balikpapan dan Surabaya.